Sunday, April 12, 2009

Bo Anjing Kesayangan Keluarga Obama




Senin, 13 April 2009 | 01:45 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta : “Anjing adalah sahabat terbaik yang bisa diandalkan.” Pepatah lama ini tampaknya telah menjadi bagian dari kosakata politik Amerika. Sesuai tradisi, presiden-presiden Amerika selalu memiliki anjing kesayangan yang menemaninya di Gedung Putih. Seperti tuannya, anjing presiden pun biasanya juga mendapat pelayanan kelas satu. Kemana-mana ada pengawal yang selalu mengawasi.

Setelah 3 bulan menghuni gedung putih tanpa anjing, minggu kemarin, keluarga Presiden Barack Hussein Obama akhirnya menemukan anjing kesayangannya sendiri. Anjing beruntung berusia 6 bulan itu diberi nama Bo. Ia kini menjadi penghuni baru gedung putih, yang segala tingkah lakunya juga akan menjadi pusat perhatian media.

Bo ternyata binatang peliharaan pertama keluarga Obama. Selama ini, keluarga Obama tak pernah mempunyai binatang kesayangan. Mereka mendapatkan anjing keturunan Potugal itu dari pemberian Senator Edward M. Kennedy dari Massachuset, yang memberikannya sebagai hadiah buat putri Obama, Sasha, 7, dan Malia, 10.

Sasha dan Malia kemudian menamakan anjing itu seperti nama kucing milik sepupunya yang juga bernama Bo. Nama itu ternyata juga disukai oleh ibu negara Michele Obama, yang mengingatkan Michele pada nama mendiang ayahnya Diddley, dan juga mengasosiasikan pada nama penyanyi jazz kesukaannya Bo Diddley.

“Bo akan duduk jika melihat kedua gadis itu (Sasha dan Malia) duduk. Dia juga akan berdiri jika melihat tuannya berdiri. Bo tak pernah salah masuk toilet. Dia juga tak pernah merusak furniture. Bo anjing yang cerdas, yang telah menyerap semua pelajaran dari pelatih anjing Senator Kennedy. Anjing itu telah dilatih di sebuah tempat rahasia, yang tertutup, di luar Washington,” komentar koran Washington Post.

Presiden-presiden Amerika selalu mempunyai anjing kesayangan yang akan selalu menemani selama menjalani tugas-tugas berat di Gedung Putih. President Lyndon B Jhonson misalnya memiliki Yuki, anjing kesayangan yang semula ia temukan tengah terdampar tak terurus di sebuh pom bensin di Texas.

President Dwight Eisenhower menjalani hari-hari kerjanya di Ruang Oval bersama Heidi, anjing kesayangan keturunan Jerman. Presiden George Walter Bush memiliki anjing Berney, Miss Beazley dan kucing hitam legam yang ia beri nama India. Nama kucing George W Bush ini, bahkan sempat mengundang demonstrasi di New Delhi, mereka memprotes nama India digunakan sebagai nama binatang peliharaan. Ayahnya, Presiden George Bush, juga memiliki dua ekor anjing kesayangan selama menghuni Gedung Putih yaitu Millie dan Ranger.

Jhon F. Kennedy barangkali presiden penggemar berat anjing dibanding presiden-presiden Amerika yang lain. Ia membawa 6 anjing kesukaannya sekaligus ke Gedung Putih, diantaranya Shannon, Charlie, Clipper dan Pushinka yang merupakan hadiah dari Khrushchev.

Dalam publikasi pertamanya yang dilansir Gedung Putih, Senin (13/4), Bo tampak gagah. Ia dipotret dengan memakai tuxedo hitam, dasi putih, cakar putih dan janggut putih. Ia juga dipotret dengan kostum lain seperti layaknya seorang selebriti, dengan memakai slayer bulu warna-warni. Ia akan menempati posisi sama istimewanya dengan Obama di Gedung Putih.

LATIMES l WASHINGTONPOST l WAHYUANA